Tempat Liburan Di Bogor. Bogor merupakan salah satu tempat yang memiliki sejuta keunikan dan keindahan yang sangat memanjakan mata dan membuat nya wajib dikunjungi ketika kalian berada di bogor. Kota yang berhawa sejuk ini menjadi salah satu destinasi tujuan liburan para wisatawan lokal bahkan mancanegara. Bukan cuma kawasan puncaknya nya saja yang menjadi daya tarik kota bogor. Disini yukhealing akan menghadirkan beberapa tempat wisata di kota bogor yang wajib dikunjungi.

1. Kebun Raya Bogor

Kebun raya bogor

Kebun raya bogor

Kebun raya bogor memiliki luas mencapai 87 hektar dengan 15.000 jenis koleksi pohon dan tumbuhan. Sejarah kebun raya bogor menjadi identitas bangsa serta memberikan kontribusi dalam pembangunan ekonomi global. Mula nya kebun raya bogor hanya sebagai kebun percobaan bagi berbagai jenis tanaman yang akan diperkenalkan di Hindia Belanda.

Namun seiring berjalannya waktu, tempat ini menjadi wadah bagi para ilmuwan, terutama yang berkecimpung di bidang botani. Salah satu pilar dari kebun raya bogor adalah mengadakan konservasi.

Kebun Raya Bogor memiliki 5 pilar, yaitu sebagai tempat konservasi tumbuh-tumbuhan, menyajikan edukasi, sebagai tempat penelitian, tempat wisata, dan jasa lingkungan. Semua pilar tersebut memiliki tujuan untuk meningkatkan pengetahuan terkait lingkungan, tumbuh-tumbuhan yang menyegarkan dan sekaligus menjadi inspiratif

Terdapat beragam koleksi tumbuhan yang bisa ditemukan di tempat wisata Kebun Raya Bogor, seperti tanaman anggrek, bunga kuku macan, bunga bangkai yang merupakan salah satu tanaman langka di Indonesia. Menarik sekali bukan ? Disaat berlibur kita juga mendapatkan edukasi loh !

2. Puncak Fantasy Land

Views Puncak Fantasy Land

Views Puncak Fantasy Land

Puncak Fantasyland menawarkan hiburan di dalam ruangan yang sangat menarik perhatian khususnya untuk Si Kecil.Lokasi wisata ini menawarkan wahana permainan dengan konsep negeri dongeng, salah satunya Giant Slider atau perosotan raksasa.Ada juga permainan kekinian seperti Roller Skater yaitu permainan sepatu roda untuk berkeliling area di Puncak Fantasyland.

3. The Nice Funtastic Park

The Nice Funtastic Park

The Nice Funtastic Park

Tempat wisata ini menawarkan berbagai wahana menarik serta spot spot foto yang sangat keren dan unik. cocok untuk liburan bersama keluarga atau teman-teman. Selain itu kalian juga bisa menikmati udara sejuk dan pemandangan alam yang indah di sekitar tempat ini. Konsepnya adalah menghadirkan tempat wisata edukasi dan rekreasi yang ramah lingkungan dan menyenangkan bagi pengunjung.Nama The Nice Funtastic Park sendiri berasal dari singkatan NIC dan kata fantastic, yang menggambarkan suasana tempat wisata ini.

4. Gunung Pancar

Tempat wisata Gunung Pancar

Tempat wisata Gunung Pancar

Gunung pancar merupakan salah satu tempat wisata alam di bogor yang wajib anda kunjungi jika ke bogor. Rute menuju ke tempat ini sangat mudah dilalui tanpa melalui tempat terjal. Gunung pancar sendiri merupakan objek wisata yang menawarkan keindahan gugusan pegunungan. Gunung Pancar Bogor sendiri merupakan objek wisata yang menawarkan keindahan gugusan pegunungan. Tidak hanya itu, terdapat deretan pepohonan pinus yang siap menyegarkan mata dan pikiran. Di samping wisata pinus, pengunjung dapat berendam di pemandian air panas yang membuat tubuh lebih rileks.

 

 

Kategori: Liburan

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *